Headlines

Kematian Aipda Atok Wahudi akibat serangan jantung

polresmadiunkota.id: Kapolres Madiun Kota, AKBP Sonny Mahar Budi Adityawan mengatakan, penyebab meninggalnya Aipda Atok Wahudi disebabkan serangan jantung. Hal itu diketahui setelah dilakukan pemeriksaan luar pada fisik korban oleh dokter.

Dari hasil pemeriksaan visum luar oleh dokter baik di Puskesmas Gorang-gareng yang melakukan pengamatan luar, ataupun yang dari rumah sakit dr Soedono, fisik pada dada dan kuku tangan membiru. Itu adalah ciri-ciri serangan jantung,” kata Kapolres saat dikonfirmasi, Selasa (3/4/2018) sore usai menjadi irup di pemakaman.

Pada fisik almarhum hanya mengalami luka lecet di bagian dagu dan bibir. Begitu juga dengan rekan almarhum yang diboncengkan, Bripka Johan Hari juga hanya mengalami luka lecet di kedua tangan.

Jadi kematian Aipda Atok Wahudi diduga karena serangan jantung. Kebetulan bersamaan dengan kejadian laka, ” terang Kapolres.

tag Tuesday, April 3rd, 2018 author category Headline, Informasi, Kapolres News, Kegiatan, Seputar Bhayangkari, Seputar Madiun comments