Headlines

KAPOLSEK KARTOHARJO MENJAWAB PERTANYAAN SERTA MENAMPUNG MASUKAN WARGA MELALUI PROGRAM JUM’AT CURHAT

Kota Madiun, Kapolsek Kartoharjo Polres Madiun kota diwakili oleh Wakapolsek Kartoharjo AKP Diding Wahyudi, S.H., M.H. menjawab pertanyaan serta menampung masukan dari warga melalui program “JUMAT CURHAT” yang pada kesempatan kali ini dilaksanakan di Joglo Lapak Kampir Jl. Srilangka Kelurahan Kanigoro Kota Madiun, Jumat (12/5/2023)

Dalam kegiatan tersebut dihadiri oleh Wakapolsek Kartoharjo, Kanit dan Panit Polsek Kartoharjo, Anggota Polsek Kartoharjo, Babinsa Kelurahan Kanigoro serta Warga Masyarakat Kelurahan Kanigoro. Kegiatan “JUM’AT CURHAT” merupakan salah satu program yang digagas oleh Mabes POLRI dan dilaksanakan oleh Polda, Polres hingga Polsek. Program ini bertujuan sebagai sarana Kepolisian menerima saran dan masukan serta pertanyaan dari warga terkait tugas sebagai pelayan dan pengayom masyarakat.

Mengawali sambutan Wakapolsek Kartoharjo AKP Diding Wahyudi, S.H.,M.H mengucapkan terimakasih kepada masyarakat yang hadir dalam kegiatan tersebut dan berharap terjalin komunikasi yang aktif bersama warga sehingga membuat kehadiran Polri dapat bermanfaat bagi masyarakat.

Di kegiatan “JUM’AT CURHAT” tersebut Wakapolsek Kartoharjo memberikan beberapa himbauan diantaranya yaitu menghimbau warga masyarakat agar lebih meningkatkan kewaspadaan kepada masyarakat yang berkunjung di lapak serta pedagang atau pelaku UMKM terkait parkir sepeda motor, mengingat akhir-akhir ini marak tindak kriminal pencurian kendaraan bermotor. Wakapolsek Kartoharjo juga menghimbau untuk jangan mudah percaya terkait berita di medsos yang belum tentu kebenaranya dan berhati-hati serta bijak dalam menggunakan medsos. Mengantisipasi saat ini marak penipuan lewat media WhatsApp, diingatkan pula untuk tidak menyebarkan data diri data pribadi kita dikarenakan mudah terdeteksi oleh penipu atau orang yang memanfaatkan kelengahan kita.

Yang tidak kalah pentingnya Wakapolsek Kartoharjo AKP Diding Wahyudi, S.H., M.H. selalu menghimbau dalam memasuki tahun Politik, kegiatan masyarakat akan meningkat dimohon agar warga masyarakat untuk tingkatkan kewaspadaan serta beda pilihan boleh akan tetapi tetap menjaga kerukunan. Himbauan selanjutnya sehabis selesai berjualan agar pemilik lapak/warung tidak lupa dikunci untuk mengantisipasi banyak kejadian pencurian di lapak2.

Kegiatan JUM’AT CURHAT mendapatkan apresiasi dari warga yang merasa senang diadakan kegiatan ini. Dalam kegiatan JUM’AT CURHAT ini banyak warga mengajukan pertanyaan terkait tugas- tugas Kepolisian, seperti yang diutarakan salah satu warga ” Terkait dengan masalah pengurusan ijin keramaian dalam hal ini mantu, mohon dijelaskan apa persyaratan pak?” Ungkap bapak Wahyudi.

Mendapatkan pertanyaan dari warga Wakapolsek Kartoharjo AKP Diding Wahyudi, S.H., M.H. menjelaskan bahwa untuk mengurus surat ijin keramaian agar melampirkan surat pengantar dari Kelurahan perihal pengajuan ijin kegiatan serta dilampiri fotocopy KTP pemohon dan mengisi surat penyataan.

Mengakhiri kegiatan JUM’AT CURHAT Wakapolsek Kartoharjo mengingatkan agar selalu menjaga kesehatan karena saat ini cuaca tidak mendukung di siang hari panas dan di malamnya turun hujan.

tag Friday, May 12th, 2023 author category Uncategorized comments