Headlines

Jumat Curhat, Kapolsek Jiwan Berikan Pesan Pesan Kamtibmas Kepada Jamaah Masjid AL Falah Desa Klagen Serut Kec. Jiwan Kab. Madiun

Polsek Jiwan ,Polres Madiun Kota – Kapolsek Jiwan AKP GUNAWAN, S.H, M.H bersama anggota Polsek Jiwan melaksanakan kegiatan silahturahmi dan pembagian takjil kepada jamaah Masjid AL-FALAH Desa Klagen Serut Rt 04 Rw 02 Kec. Jiwan Kab. Madiun. Jumat(31/3/2023).

Dalam kegiatan tersebut Kapolsek Jiwan AKP GUNAWAN, S.H, M.H berkesempatan menyampaikan beberapa pesan-pesan kamtibmas kepada jamaah Masjid AL- Falah.

Himbauan Kapolsek Jiwan kepada jamaah ini berisikan himbauan kamtibmas dalam rangka menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan damai saat bulan suci Ramadhan.

Adapun isi dari himbauan Kapolsek Jiwan tersebut yakni :

1. Saat ini sudah memasuki bulan suci romadhon, ketika meninggalkan rumah mau melaksanakan shalat Tarawih/Subuh jngan lupa untuk mengunci pintu/pagar rumah antisipasi pencurian.

2. Ingatkan kepada anak2nya , jangan bermain petasan.

3. Yang lagi viral dan sering terjadi ketika bulan suci romadhon, ingatkan anak2 kita jangan bermain perang sarung yg dapat menimbulkan pertengkaran/perkelahian.

4. Jangan mudah percaya terkait berita di medsos kalau belum tentu kebenaranya, berhati2lah menggunakan medsos, bijaklah menggunakan medsos.

5. Tingkatkan kewaspadaan, banyak kejadian curanmor di wil hukum Polsek Jiwan, kalo memarkir kendaraannya jangan sembarangan serta untuk di kunci.

6. Memasuki tahun Politik, kegiatan masyarakat akan meningkat. Mohon untuk tingkatkan kewaspadaan, beda pilihan boleh akan tetapi tetap satu kerukunan.

7. Jaga kesehatan selama puasa, cuaca tidak mendukung.

“Kita juga menghimbau kepada seluruh jamaah untuk bersama – sama menjaga suasana dan ketentraman Bulan Ramadhan dengan menghindari segala bentuk perbuatan yang dapat mengganggu ketenangan dan kekhusyukan dalam menjalankan ibadah puasa dan ibadah lainnya.”kata Kapolsek Jiwan

Tak hanya itu AKP Gunawan juga mengingatkan kepada jamaah akan pentingnya jalinan komunikasi dan koordinasi antara Polisi dan masyarakat. Hal tersebut untuk mempermudah dalam hal menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat yang aman dan kondusif.
(Humas Polsek Jiwan)

tag Friday, March 31st, 2023 author category Headline, Informasi, Seputar Madiun comments