Headlines

Upacara Hari Kesadaran Nasional

Polres Madiun Kota.Com : Polres Madiun Kota melaksanakan upacara hari Kesadaran Nasional bertempat dihalaman  Polres Madiun Kota, Jumat ( 17 januari 2017 ).

Upacara tersebut dipimpin langsung oleh kapolres Madiun Kota AKBP Sony Mahar BA  dan dihadiri oleh pejabat utama dan seluruh anggota Polres Madiun Kota .Dalam sambutannya kapolres membacakan amanat Kapolda Jatim  Drs.Machfud Arifin, S.H. Dalam Amanatnya   Kapolres menyampaikan beberapa hal yang perlu menjadi penekanan dan perhatian para peserta upacara sekalian , Antara lain :

  1. Tumbuhkan kembali kebanggaan menjadi insan Polri serta senantiasa berupaya mengharumkan nama baik Pori dengan mempedomani semangat PATUH ( Proaktif, Amanah, Tegas, Unggul,dan humanis ).
  2. Berhati-hati dalam setiap pelaksanaan tugas,hindari kesalahan dan pelanggaran personil sekecil apapun karena Polri sebagai penegak hukum .
  3. Peristiwa Penembakan Mahasiswa diJember menjadi pembelajaran dan atensi bagi para Kasatker maupun Kasatwil untuk meningkatkan pengawasan dan pengendalian kepada anggotanya.
  4. Polri dan TNI sebagai aparatur Negara harus saling menghormati.
  5. Laksanakan silaturahmi  terhadap tokoh masyarakat dan tokoh agama dengan melakukan kegiatan yang positif serta memberikan  bantuan korban bencana alam .
  6. Kedepankan sinergitas dan soliditas kemitraan dengan seluruh lapisan masyarakat dengan mengembangkan konsep 3 Pilar plus .
  7. Jadikan media sebagai sarana untuk membangun citra baik Polri dengan memperbanyak press release terkait pengungkapan kasus dan inovasi serta kegiatan sosial lainnya.

Dalam akhir sambutannya Kapolres mengajak seluruh peserta upacara untuk memedomani amanat Kapolda Jatim dan mengimplementasikannya dalam tugas sehari-hari.(Paur)

tag Friday, March 17th, 2017 author category Headline, Informasi, Kapolres News, Kegiatan comments