Headlines

Pengawalan Naskah Ujian Tingkat SD/MI oleh Anggota Polsek Sawahan

PolresMadiunKota.com-Polsek Sawahan : Pengawalan Naskah Ujian Tingkat SD/MI oleh Anggota Polsek Sawahan, Jum’at (12/5/2017)
Dalam pelaksanaan tugas pokok fungsi Sabhara, anggota Sabhara Polsek Sawahan melaksanakan pengawalan terhadap naskah ujian tingkat SD/MI tahun ajaran 2016/2017. Pengawalan naskah ini dilakukan oleh Bripka Eko Arief dan Bripth Rifat. Naskah soal diambil dari Dinas Pendidikan Kabupaten Madiun kemudian dikawal menuju ke UPT TK dan SD Kecamatan Sawahan untuk selanjutnya disimpan.

Pengawalan naskah sendiri ditujukan untuk mengamankan naskah ujian untuk mengantisipasi terjadi kebocoran soal yang menyebabkan terganggunya jalannya ujian.

Adapun naskah yang dikawal adalah naskah ujian Bahasa, Indonesia, Matematika, dan IPA. Diharapakan dengan bantuan pengawalan oleh anggota Polsek Sawahan ini seluruh siswa tingkat SD/MI dapat melaksanakan ujian dengan lancar dan sukses.

 

tag Tuesday, May 16th, 2017 author category Headline, Informasi, Kegiatan, Seputar Madiun comments