Headlines

Wakapolres Bersama Forkopimda Kota Madiun Terjun Langsung Laksanakan Chek Point Di Pos Penyekatan

polresmadiunkota.id. Wakapolres Madiun Kota Kompol Joes Indra lana wira,.SH.,MH bersama jajaran forkopimda Kota Madiun, Kamis siang (8/7/2021), melakukan pengecekan di titik-titik penyekatan, khususnya dipenyekatan Pos 902 Atau Pintu Masuk Kota Madiun guna menyelamatkan masyarakat sesuai dengan Instruksi Mentri Dalam Negeri (Inmendagri) nomer 16 tahun 2021.

Kami bersama jajaran melakukan pengecekan titik-titik penyekatan yang telah dilaksanakan seluruh Jawa Timur, kususnya kota Madiun”,terang Wakapolres.

Wakapolres mengatakan, ada komponen-komponen yang terlibat, yaitu komponen pertama dari pemerintah, diantaranya ada TNI, Polri dan pemerintah, selanjutnya yang kedua ada komponen dari pengusaha, yaitu pengusaha yang termasuk esensial, non esensial, kritikal dan non kritikal, lalu yang ketiga ada masyarakat, serta yang keempat dari bidang kesehatan.

“Empat komponen utama ini didukung oleh semua komponen, dan harus bekerja bersama-sama. Pemerintah mengeluarkan aturan, kami melaksanakan, masyarakat pendukung, kemudian pengusaha disektor non esensial dan non kritikal juga memberitahu pada karyawannya, supaya tidak masuk kerja dulu, dapat diatur bekerja dari rumah. Sabar diam dulu di rumah,” tandasnya.

“Kami berharap dengan patuh aturan ini perlahan-lahan nanti akan bisa menurun angka positifnya. Jadi itu harapan kami, ayo kerja sama supaya kita bisa melandaikan angka pertambahan covid,” harapan Wakapolres.

Sementara jalur Yos sudarso dan Pintu masuk utama dikota Madiun tutup total, menyusul jalur penyekatan lainnya namun melihat hasil evaluasi dari penyekatan di daerah tersebut berjalan efektif atau tidak, jika tidak efektif maka akan dilakukan hal yang sama atau di tutup total.

Selanjutnya setelah cek di pos penyekatan Forkopimda Kota Madiun juga melaksanakan pengecekan WFH di perusahaan perusahan ternama dan Perbankan di Kota Madiun.

Harapanya agar pandemi cepat hilang dan tidak menjadi kluster baru penyebaran covid 19.

tag Thursday, July 8th, 2021 author category Headline, Kapolres News, Kegiatan, Seputar Madiun comments