Headlines

Sosialisasi GERMAS Kelurahan Winongo bersama Bhabinkamtibmas

Polresmadiunkota.com-Polsek Manguharjo : Bhabinkamtibmas Winongo melaksanakan sambang dalam giat sosialisasi “Germas” (Gerakan Masyarakat Hidup Sehat) di Kelurahan Winongo, Senin. (27/02/17).

Germas(Gerakan Masyarakat Hidup Sehat) ini di laksanakan di aula kantor Kelurahan Winongo  pukul 15.00 Wib. Masyarakat yang hadir pada Kegiatan ini sebanyak 52 Orang diantaranya, kepala Kelurahan beserta staf, Bhabinkamtibmas Winongo, Kader Jumantik, Kader Posyandu Balita, Kaposkeskel danTokoh masyarakat.

Nara sumber dalam kegiatan sosialisasi Germas ini adalah : Kabidyankes Dinkes Kota Madiun bapak Sudewo Skm dan Ka Puskesmas Manguharjo ibu Yuni Sulistiyoningsih SKm.

Dalam waktu dekat ini akan dilakukan survey keluarga sehat untuk merekap data kesehatan masyarakat kelurahan Winongo dan penanganan masalah kesehatan yang ada di kelurahan Winongo.

“Terimakasih kepada ibu Polisi dan bapak TNI selaku Bhabinkamtibmas dan Babinsa Kelurahan Winongo, saya harap  Bhabinkamtibmas dan Babinsa tetap aktif mendampingi kami dan tim survey guna menjadikan warga kelurahan winongo yang sehat” ujar narasumber (NvNn)

tag Monday, February 27th, 2017 author category Headline, Informasi, Kegiatan, Seputar Madiun, Uncategorized comments