Headlines

AKBP Sonny Mahar Budi Adityawan,SH,SIK. Mengambil apel pagi untuk yang pertama kali

Polresmadiunkota.com – AKBP Sonny Mahar Budi Adityawan,SH,SIK. Mengambil apel pagi untuk yang pertama kali di depan seluruh anggota Polres Madiun Kota di halaman apel Polres Madiun Kota, Kamis (12/01/2017).

AKBP Sonny memulai dinas hari ini setelah sebelumnya   di sambut dengan acara tradisi pedang pora dan acara pisah sambut di Mako Polres Madiun Kota dan di salah satu hotel di Kota Madiun.
Kapolres mengawali dengan  perkenalan dan riwayat singkat jabatan, serta memberikan pengarahan untuk pelaksanaan tugas kedepan. Dengan semboyan SEMANGAT dan IKHLAS beliau menyampaikan bahwa tugas adalah pengabdian, tugas tidak ada kaitanya dengan rejeki, karena rejeki sudah diatur oleh yang diatas.

Tugas adalah tempat mencari pahala bukan tempat mencari rejeki. Awali tugas dengan niat pengabdian kepada Negara dan niat untuk ibadah agar faedahnya bisa dobel. Dengan niat pengabdian kepada Negara dan niat ibadah maka tugas yang kita laksanakan akan menjadi amal yang baik, mendapat nilai baik dari pimpinan, serta masyarakat terlayani dengan baik.

Selanjutnya Kapolres juga menyampaikan bahwa  dalam melaksanakan tugasnya lebih senang jika diselimuti dengan silaturahmi. Dengan tradisi yang telah diberikan oleh Kapolres yang lama AKBP Susatyo saya merasa lebih yakin memimpin Polres Madiun Kota ini. semoga apa yang telah dibangun oleh pak Susatyo dapat saya teruskan dengan baik.

Prioritas kerja saya adalah penanganan konflik sosial yang sebelumnya mendapat masukan dari senior yaitu tentang pengamanan Suro dan suroan agung,”ujar Kapolres.

Kapolres juga meminta agar anggota menerimanya dengan apa adanya, kalau ada yang kurang dari saya tolong diingatkan. Saya terbuka untuk menerima koreksi untuk kebaikan kita bersama, terang Kapolres mengakhiri sambutannya (Jack).

Humas Polres Madiun Kota

IMG_0791

IMG_0830

tag Thursday, January 12th, 2017 author category Headline, Informasi, Kapolres News, Kegiatan, Profil Kisah Inspiratif, Seputar Madiun, Uncategorized comments