Headlines

Pengamanan Imlek Klenteng Hwie Ing Kiong Kota Madiun

Polresmadiunkota.com – Polres Madiun Kota menggelar pengamanan di Klenteng Hwei Ing Kiong Jl Cokroaminoto Kota Madiun dalam rangka ibadah umat Kong Huchu memperingati Hari Besar Imlek, Sabtu (28/01/2017).

Apel pengamanan sudah digelar sore tadi pukul 17.30 WIB di halaman parkir gedung Tri Dharma lingkungan Komplek Klenteng Kota Madiun. Personil pengamanan yang terdiri dari anggota Polres dan Polsek Taman juga dari Banser Madiun ini dipimpin oleh Kapolsek Taman Kompol Agus.

Selesai dilaksanakan pengecekan dan arahan dari Kapolsek, pasukan segera melaksanakan sterilisasai gedung Tri darma dan lingkungan klenteng sebagai tempat ibadah. Sterilisasi oleh Sat Sabhara Polres Madiun Kota ditujukan kepada adanya bahan peledak, senjata tajam atau benda berbahaya lainnya yang berpotensi menyebabkan gangguan keamanan.

Rangkaian perayaan imlek ini sudah berjalan sejak kemarin jumat 27 Januari 2017 sore hingga tengah malam, acara dilanjutkan hari ini sabtu 28 Januari 2017 yang rencananya akan selesai tengah malam nanti.

Kegiatan ini mendapat perhatian dari Kapolres Madiun Kota AKBP Sonny Mahar BA. SH.SIK.
Kapolres menginstruksilan agar pengamananan ini dilaksanakan dengan serius. Jamat kemarin Kapolres didampingi Kabagops Kompol Mujo P, SH. Sempat bersama di acara Imlek ini hingga tengah malam. Hari ini Kapolres juga Waka Polres Kompol Sutiono. SPd. Juga datang bersama pejabat lainnya.

Pengamanan ini penting untuk menciptakan rasa aman dan tentram masyarakat ditengah isu intoleransi dan aksi teror yang sekarang sering terjadi, (Jack)

Humas Polres Madiun Kota.

20170128_183232

20170128_183503

20170128_190220

IMG-20170127-WA0047

IMG-20170127-WA0043

IMG-20170128-WA0003

tag Saturday, January 28th, 2017 author category Headline, Informasi, Kapolres News, Kegiatan, Seputar Madiun, Uncategorized comments