Headlines

Pelepasan Siswa Angkatan 57 TK kemala Bhayangkari 53 Madiun

DSC_0141

 

Beberapa rangkaian kegiatan dilaksanakan dalam acara pentas seni dan pelepasan siswa angkatan 57 tk kemala bhayangkari 53 madiun. Acara  tersebut mulai dengan pembukaan, Doa, sambutan dari Kepala Sekolah TK Bhayangkari, sambutan wakil dari Wali murid, sambutan dari ketua cabang Bhayangkari Madiun Kota dan dilanjutkan dengan penampilan-penampilan terbaik dari siswa-siswi TK Kemala Bhayangkari.

 

Dalam sambutannya ibu Kepala Sekolah menyampaikan bahwa siswa-siswinya tidak kalah bersaing dengan siswa-siswi sekolahan yang lain di Kota Madiun bahkan banyak sekali siswa-siswi TK Bhayangkari berkompetensi dan mendapatkan juara tingkat Kota dan Kabupaten. Beliau juga mengharapkan dengan ilmu yang telah didapatkan dari sini, setelah lulus dari TK Bhayangkari ini siswa-siswi dapat meneruskan ke jenjang berikutnya dan dapat mencapai cita-cita yang diinginkan kelak. Suasana haru terjadi saat ibu kepala sekolah memberikan nasihat-nasihatnya kepada siswa-siswi, air mata nampak menetes dari mata beliau.

 

Sambutan berikutnya yaitu sambutan dari perwakilan wali murid. Dalam sambutannya wali murid mengucapkan banyak terimakasih kepada TK Bhayangkari karena telah dengan tulus serta kasih sayang memberikan bimbingan dan ilmu yang kelak berguna bagi anak-anak kami. Selain diberikan ilmu pendidikan, anak-anak kami juga diberikan pendidikan moral. Selain itu diberikan juga beberapa ekstrakulikuler seperti angklung, tari, drum band, dan sempoa.

 

Sambutan yang terahir disampaikan oleh ibu Ketua Cabang Bhayangkari Kota Madiun ibu Dina Susatyo Purnomo Condro. Ibu Kapolres mengapresiasi baik terhadap pendidikan dan prestasi yang telah didapatkan TK Kemala Bhayangkari, beliau menyampaikan terimakasih kepada ibu Kepala sekolah dan ibu-ibu guru yang telah mendidik dengan baik. Beliau juga menyampaikan bahwa pendidikan sendiri bukan hanya terbatas dengan pendidikan intelektual saja, namun pendidikan moral juga sangat penting diberikan agar kelak menjadi anak yang baik berbakti bagi orang tua bangsa dan Negara.

 

setelah acara sambutan-sambutan acara dilanjutkan dengan pentas seni dari siswa-siswi TK Bhayangkari. Beberapa pertunjukan berupa bernyanyi, menari, bermain angklung, puisi, bercerita, serta peragaan pengenalan isyarat lampu traffic light dengan menggunakan bahasa inggris. Demikian rangkaian kegiatan dalam rangka perpisahan siswa-siswi TK Kemala Bhayangkari yang disambut antusias dan senang oleh siswa-siswi, wali murid serta undangan yang hadir.

tag Tuesday, May 31st, 2016 author category Headline, Informasi, Kegiatan, Seputar Bhayangkari comments