Menjadi Pembina Upacara, Sampaikan Penyuluhan Operasi Simpatik Semeru 2017
Polresmadiunkota.com – Polsek Manguharjo : Kanit Lantas Polsek Manguharjo Akp Budianto, S.Sos. menjadi Pembina Upacara dalam rangka Penyuluhan Ops Simpatik Semeru 2017 di SMPN 7 Madiun Jl. Merak Kel. Nambangan Kidul Kec. Manguharjo Kota Madiun,Senin. (06/03/2017)
Kegiatan Upacara diikuti oleh Bapak/Ibu Guru dan seluruh siswa SMPN 7 Madiun -+800 peserta
Adapun materi yg disampaikan oleh Kanit Lantas yaitu Memelihara Kamseltibcar Lantas, Meningkatkan kualitas keselamatan dan menurunkan tingkat fatalitas korban laka Lantas, Membangun budaya tertib berlalu lintas, Meningkatkan kualitas pelayanan terhadap publik dan Turut mendukung program Lalu lintas seperti Tidak mengendarai atau memberikan kunci kepada anak yang belum cukup umur atau yang belum memiliki sim C, Mendukung program GASPOL (Gerakan Anak Sekolah Pelopor Keselamatan Lalu lintas) serta Meminimalisir pelanggaran dan Laka Lantas
Kanit Lantas Polsek Manguharjo berpesan kepada siswa, dengan diadakannya penyuluhan ini diharapkan siswa memahami dan mampu mengaplikasikan peraturan lalu lintas sehingga dapat mengurangi terjadinya kecelakaan lalu lintas. (NvNn)