Kasat Lantas Kontrol Penampilan Pagi
Polresmadiunkota.com-Sat Lantas. Kasat Lantas AKP Purwanto Sigit R, SH.turun langsung mengontrol Anggota melaksanakan penampilan pagi di berbagai titik wilayah hukum Madiun Kota.Selasa(07/03/2017).
Keberadaan polisi di jalan raya pada pagi hari adalah hal yang biasa, ini merupakan salah satu wujud pelayanan kepada masyarakat demi terwujudnya kamseltibcarlantas, apabila di perhatikan tidak hanya polisi lalu lintas saja, akan tetapi polisi berpakaian preman pun ikut penampilan pagi.
AKP Purwanto Sigit R selaku Kasat Lantas hampir seriap hari turun langsung ke jalan turut memantau arus lalin, agar para anggota lebih disiplin dalam melakukan penampilan pagi sekaligus memberikan support anggotanya, dengan harapan masyarakat akan merasa nyaman dengan keberadaan polisi di jalan.(AD).