Headlines

Apel Besar dan Silaturahmi bersama Tiga Pilar Plus di Kecamatan Taman

Polresmadiunkota.com – Polsek Taman : Apel Besar dan Silaturahmi bersama Paguyuban Pencak Silat se Kecamatan Taman dalam rangka Peningkatan Ketertiban dan Ketentraman Masyarakat di Kecamatan Taman, Kota Madiun. (28/4/2017)

Bertempat di Halaman Kecamatan Taman Jl Taman Praja 99, Kelurahan Pandean, KecamatanTaman, Kota Madiun berlangsung kegiatan Apel Besar dan Silaturahmi bersama Paguyuban Pencak Silat se Kecamatan Taman dalam Rangka Peningkatan Ketertiban dan Ketentraman Masyarakat , yang dihadiri ± 300 orang.

Turut hadir pada Apel Besar ini Wakil Walikota Madiun Drs. Rismiyanto, M.Si; Waka Polres Madiun Kota Kompol Sutiyono, S.Pd; Dan Den Pom V/Brawijaya; Pejabat Utama Polres Madiun Kota; Sekda Kota Madiun; Kesbangpol Linmas Kota Madiun; Ka SatPol PP Kota Madiun; Muspika Kec. Taman; Dan Brimob Kompi C Madiun; Lurah se Kecamatan Taman; Ketua Ranting Beladiri se-Kecamatan  Taman; Bhabin kamtibmas dan Babinsa; Anggota Kepolisian Polres, Polsek, Brimob, Koramil Kota Madiun dan Anggota Paguyuban Pencak Silat Ranting KecamatanTaman; serta Tokoh Masyarakat dan Agama.

Rencana Apel Besar disiapkan oleh Kapolsek Taman Kompol Drs. Agus Suharyono dengan melibatkan seluruh Personil Polsek Taman dengan Perwira Apel AKP Kuwatno, SH dan Komandan Apel IPDA Murjito yang didukung Pemerintah Kecamatan Taman.

Kegiatan ini sekaligus dirangkai dengan kegiatan pengumuman dan pembagian hadiah Lomba Pos Kamling Terpadu Tingkat (PKT) Kecamatan Taman yang dilaksanakan selama dua bulan terakhir dan dilanjutkan dengan kegiatan kerja bhakti bersama yang dilaksanakan oleh anggota TNI POLRI, Pemerintah dan Warga Perguruan Silat.

Baca juga : LOMBA POS KAMLING TERPADU TINGKAT KEC. TAMAN

Wakil Wali Kota dalam amanatnya sebagai Pimpinan Apel  menyatakan pembangunan suatu wilayah, akan berjalan dengan baik apabila daerah itu aman dari segala gangguan, ketertiban terpelihara dan hak serta kepentingan warga terlindungi. Hakikat hambatan dan ancaman biasanya datang dari dalam masyarakat sendiri, lebih baik kita sikapi ancaman & hambatan tersebut dengan upaya preventif pencegahan karena ketahanan masyarakat merupakan tonggak pendukung ketahanan nasional. Apresiasi yang luar biasa atas kekompakan dan kerja keras Tiga Pilar Plus para Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama dan Para warga Paguyuban Pencak Silat/ Beladiri Kecamatan Taman sehingga dapat terselenggaranya kegiatan Lomba Pos Kamling Terpadu Tingkat Kecamatan taman. Ini memberikan bukti bahwa Tiga Pilar Plus Kecamatan Taman sangat solid dalam upaya menjadikan wilayah Kecamatan Taman aman dan kondusif.

“Kita akan instruksikan kepada Kecamatan – Kecamatan lainnya di Kota Madiun untuk melaksanakan kegiatan serupa di wilayahnya. Bentuk lomba Pos Kamling Terpadu yang melibatkan tiga pilar plus beserta paguyuban pencak silat, ini harus dapat menjadi contoh bagi wilayah yang lainya.” jelasnya.

“Kami akan mendukung sepenuhnya apabila dari Polres atau Kodim ada kegiatan yang membutuhkan dukungan anggaran (Seperti Lomba PKT), karena anggaran TNI POLRI memang sangat terbatas. Kami akan adakan rapat dengan DPRD apabila ada program yang perlu dukungan anggaran.” Tegasnya.

Kegiatan dilanjutkan dengan pemakain rompi kepada para Kaposkamling Terpadu dan pemakaian jaket “Kita Semua Bersaudara” kepada ketua paguyuban perguruan pencak silat dan beladiri Ranting Taman.

Puncak acara dilaksanakan Penyerahan Piagam dan hadiah lomba PKT  Kecamatan Taman Tahun 2017 ;
a. Juara 1 Pos Kampling RT 33 RW 9 Kel Manisrejo dengan nilai 77,2
b. Juara 2 Pos Kampling RT 13 RW 5 Kel. Taman Nilai 73,8
c. Juara 3  Pos Kampling RT 31 RW 7 Kel Mojorejo dengan nilai 71,6
d. Juara harapan I Pos Kampling RT 11 RW 4 Kel Demangan dengan nilai 69,8
e. Juara harapan II Pos Kampling RT 24 RW 8   Kel. Josenan dengan nilai 69
f. Juara harapan III Pos Kampling RT 31 RW 10 Kel. Kejuron dengan nilai 68.

Kegiatan diakhiri dengan kerja bakti bersama TNI POLRI dan Pemerintah bersama warga paguyuban Pencak Silat se ranting Kecamatan Taman. (US)

 

 

 

 

tag Friday, April 28th, 2017 author category Headline, Informasi, Kapolres News, Kegiatan, Profil Kisah Inspiratif, Seputar Madiun comments , , , , , ,