Antisipasi Kejahatan di Malam Hari, Anggota Polsek Jiwan laksanakan Patroli Dialogis
Polresmadiunkota.com-Polsek Jiwan: Untuk mengantisipasi adanya kejahatan yang lebih sering terjadi di malam hari, anggota patroli polsek jiwan melaksanakan patroli dialogis di obyek-obyek vital di sepanjang Jalan Raya Solo Kec.Jiwan Kab.Madiun, Jum’at(21/4/2017).
Kapolsek Jiwan AKP Eko Sugeng Rendra W.,S.H.,M.H. melalui Kanit Sabhara IPDA Rokhim menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan suatu kegiatan pokok dan rutin bagi anggota polsek jiwan khususnya anggota patroli.
Selain itu, patroli dialogis ini merupakan wujud antisipasi dari kepolisian terhadap adanya kejahatan yang lebih sering terjadi dimalam hari.
Untuk kali ini patroli dialogis dilaksanakan di sepanjang jalur Jl.Raya Solo Jiwan antisipasi laka lantas, Bank BRI dan beberapa perumahan di wilayah Kec.Jiwan Kab.Madiun.
Dalam setiap patroli, anggota tak lupa selalu menitipkan himbauan serta beberapa pesan kamtibmas. Seperti misalnya di Bank BRI, anggota patroli memberikan himbauan kepada petugas keamanan untuk selalu mengecek CCTV di ruang atm dan segera melaporkan ke Polsek Jiwan apabil ada gerak gerik seseorang yang mencurigakan.
Kepada petugas keamanan di perumahan, anggota patroli Polsek Jiwan menyampaikan agar petugas tidak lupa selalu mengingatkan para pemilik rumah untuk tidak lupa mengunci semua pintu dan jendela ketika akan keluar rumah atau pergi tidur.
Karena seperti yang kita ketahui, kejahatan terjadi tidak hanya karena ada niat tapi juga karena ada kesempatan.(St)