Anggota Polres Dan Bhayangkari Ikuti Pengajian
polresmadiunkota.id: Sejumlah anggota Polres Madiun Kota berserta Kapolres dan bhayangkari mengikuti pengajian dalam rangka peringatan Tahun Baru islam 1439 H atau 1 Muharram yang dilaksanakan di masjid Al Muhlisin polres Madiun Kota. Jumat (29/9/2017).
Sebelum memulai pengajian Kapolres madiun Kota AKBP Sonny Mahar BA,.SH,.SIK,.MH menyampaikan agar selalu banyak bersyukur dan mendekatkan diri salah satunanya seperti mengikuti pengajian yang ini.
Selanjutnya Dalam pengajian tersebut sebagai penceramah KH.Drs. Moch. Sidik Ketua MUI Kab.madiun dalam tausiahnya menyampaikan bahwa disadari atau tidak kita mendekati mati.
ada tiga hal orang itu agar hatinya tetap bersih dan tidak berkarat diantaranya
1.membaca alquran
2.Selalu ingat mati
3.Mendatangi majelis majelis ilmu.
Sebelum mengakiri tausiahnya Ketua MUI memberikan pesan pada anggota Polres Madiun Kota dan Bhayangkari bahwa dalam melaksankan tugas harus berpedoman dengan 4 E diantaranya : Enjoy, Easy, Exelent, E gaji.”Terang KH Drs . Moch.Sidik.